Meminjam uang cukup mudah tanpa harus mendatangi langsung kantor tersebut. Seseorang bisa melakukan pinjaman uang secara online di aplikasi Akulaku. Namun syaratnya harus mendaftarkan BJSTKU terlebih dahulu. Dimana cara daftar BPJSTKU Akulaku cukup mudah untuk diikuti oleh pengguna.
Syarat yang Diperlukan
Sebelum mendaftarkan BPJSTKU di aplikasi tersebut, pengguna tentu haru mengetahui apa saja syarat yang diperlukan dalam pendaftaran. Dimana persyaratan yang diperlukan akan diuraikan sebagai berikut:
● Mempunyai akun di aplikasi pinjaman Akulaku
● Sebelumnya sudah terdaftar dalam program BPJS Ketenagakerjaan.
● Mempunyai password dan alamat email yang aktif untuk login di akun BPJSTKU.
● Pastikan jaringan internet yang dimiliki stabil.
Melihat syarat yang diperlukan tentunya tidak terlalu rumit dan tidak banyak. Selain itu, pengguna sudah mempunyai beberapa syarat yang ada utamanya akses internet yang stabil. Sangat disarankan pada saat membuat akun BPJSTKU ini sebaiknya membuat password yang mudah diingat.
Cara Daftar BPJSTKU Akulaku
Setelah mengetahui terkait apa saja persyaratan yang dibutuhkan jika ingin melakukan pendaftaran ini tentunya tidak banyak. Dimana seseorang bisa mudah melakukan pendaftaran jika sudah memenuhi persyaratan tersebut. Adapun cara daftar BPJSTKU Akulaku tanpa waktu lama sebagai berikut:
1. Buka Aplikasi Akulaku
Cara yang dapat digunakan seseorang adalah dengan membuka aplikasi Akulaku terlebih dahulu. Memang cara ini digunakan apabila ingin melakukan pendaftaran BPJSTKU. Setelah itu, pengguna langsung saja login ke akun Akulaku yang dimiliki. Masukkan nomor HP dan kata sandi yang dibuat.
2. Pilih Menu Kredit
Apabila pengguna berhasil masuk ke akun tersebut, nantinya akan ditampilkan halaman utama. Pada halaman utama ini tentu terdiri dari beberapa menu yang ditawarkan dan terletak pada bagian bawah. Langsung saja pengguna untuk memilih menu Kredit agar dapat melanjutkan proses otorisasi.
3. Klik Menu Menaikkan Limit
Langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan mengklik menu yang tersedia. Dimana menu yang dimaksud ini adalah menu Menaikkan Limit yang dapat ditemukan pada baris sebelah atas. Memang pada menu ini ada beberapa opsi lain yang dapat dipilih sesuai kebutuhan.
4. Pilih Opsi Otorisasi Akun
Mengklik menu Naikkan Limit sudah dilakukan, nantinya secara otomatis pengguna akan langsung dihadapkan dengan halaman Rincian Limit Kredit. Pada kolom bawah, pengguna bisa memilih salah satu misi agar dapat meningkatkan limit kredit. Pilih opsi Otorisasi Akun lalu mengklik Selesaikan.
5. Memilih BPJSTKU
Untuk melangkah ke proses selanjutnya adalah dengan memilih BPJSTKU karena pada halaman Otorisasi akun memang ditampilkan beberapa pilihan akun. Apabila sudah memilih opsi tersebut, maka langsung saja memilih Selesaikan. Nantinya akan ditampilkan kolom khusus untuk login akun BPJSTKU.
6. Masukkan Email dan Kata Sandi BJSTKU
Untuk tahap ini pengguna akan diarahkan melakukan login BPJSTKU tersebut. Nantinya pengguna akan dimintai pihak aplikasi untuk memasukkan email dan password. Apabila data yang dimasukkan dianggap benar, langsung saja mengklik tombol Otoritas yang dapat ditemui pada bagian bawah.
7. Tunggu Proses Verifikasi
Tahap yang terakhir dalam proses pendaftaran ini adalah tahap verifikasi yang dapat dilakukan oleh pihak aplikasi tentunya. Prosesnya juga tidak membutuhkan waktu lama. Untuk mengetahui apakah proses ini selesai atau tidak, nantinya ada centang dan bertulis Sudah.
Demikian penjelasan terkait dengan syarat yang dapat disiapkan sebelum melakukan pendaftaran ini. Selain itu, saat ingin melakukan pendaftaran tentu tidak perlu khawatir karena ada cara daftar BPJSTKU Akulaku tanpa ribet. Cara ini tidak membutuhkan waktu lama.